Lintasan IPTEK-Para ilmuwan percaya akan ada planet baru yang hadir. Saat ini, planet
tersebut sedang mengumpulkan material yang tersisa dari formasi bintang
planet induknya.
Objek muncul sewaktu sebuah gumpalan bersarang di dalam cakram gas dan
debut yang melingkar di sekitar bintang yang masih sangat muda yang
dikenal sebagai HD 100546 dan ada sekitar 335 tahun cahaya di konstelasi
Musca atau The Fly.
Berita tersebut dilaporkan oleh astronom di Jurnal Astrophysical.
Cahaya bergerak sekitar 186 ribu mil (299 ribu kilometer) per detik atau sekitar 6 triliun mil (10 triliun kilometer) per tahun.
Objek yang disisipkan itu muncul seukuran Yupiter, sekitar 68 kali
jauhnya dari bintang induk ketimbang bumni dari matahari. Pada jarak
tersebut, objek membutuhkan waktu 360 tahun untuk menyelesaikan satu
orbit.
Sebagai perbandingan, Yupiter mengorbit sekitar lima kali lebih jauh
dari matahari ketimbang bumi dan menyelesaikan orbitnya dalam waktu
kurang dari 12 tahun. Yupiter merupakan planet terbesar di sistem tata
surya yang memiliki ukuran 300 kali lebih besar daripada bumi.
HD 100546 akan menjadi planet pertama dari 800 planet ekstrasolar dan
lebih dari 2 ribu kandidat planet yang ditemukan masih dalam tahap
pembentukan.
"Sejauh ini pembentukan planis masih menjadi topik utama dalam simulasi komputer," kata ketua tim peneliti, Sascha Quanz.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar